Top 10 Gaun Termahal di Dunia Dengan Harga Selangit


Semua perempuan di dunia sangat sadar tentang gaun mereka dan selalu ingin terlihat cantik ketika mengenakannya. Gaun memiliki beragam jenis, dan harga mulai dari yang termurah hingga termahal.
Harga gaun dipengaruhi beberapa faktor, di antaranya bahan, perancang hingga proses pengerjaannya. Semakin sulit dan unik gaun tersebut, maka akan semakin mahal harganya.
Bahkan beberapa gaun di dunia memiliki harga termahal, karena dikenakan oleh selebriti terkenal dan juga bertatahkan berlian atau emas. Ada banyak desainer di dunia yang membuat gaun selebriti paling mahal, yang harganya tidak terjangkau bagi semua orang.
Berikut ini 10 gaun mewah dengan harga termahal di dunia hingga mencapai miliaran rupiah, seperti dilansir dari Most Luxurious List:
10. Gaun Putri Diana

Putri Diana dikenal karena gaya yang berbeda dan pilihan gaun dari toko pakaian populer dan mewah. Gaun yang dikenakannya terbuat dari sutra murni dan sifon.
Gaun unik dan indah itu dirancang khusus untuk Putri Diana oleh Catherine Walker, yang merupakan perancang busana sangat terkenal di dunia. Dia telah merancang hampir ribuan busana untuk Putri Diana.
Gaun ini dikenakan di Cannes Film Festival pada 1989. Harga gaun indah ini diperkirakan senilai Rp1,65 miliar.
9. Gaun Swarovski Dirndl

Gaun swarovski Dirndl dibuat di Jerman dan terlihat pertama kali dalam Festival di Munich pada 2006. Gaun dibuat terinspirasi oleh gaya medieval dengan korset dilengkapi kristal Swarovski.
Biaya pembuatan gaun ini sekitar Rp1,67 miliar. Gaun dibuat dalam kombinasi dua warna, merah dan abu-abu.
8. Gaun Golden Evening oleh Ginza Tanaka


Gaun golden evening atau gaun malam emas menjadi sangat terkenal di dunia, karena keunikan, gaya dan desainnya yang indah. Gaun ini memiliki berat hingga 1,1 kilogram.
Gaun tersebut tidak begitu indah dan mewah, tapi memiliki gaya yang unik. Harga gaun dijual sangat mahal, karena dibuat dengan kawat emas, mencapai Rp3,22 miliar.
7. Gaun Gold Coin oleh Ginza Tanaka
Gaun gold coin atau koin emas merupakan yang paling mewah kedua rancangan Ginza Tanaka, seorang desainer perhiasan Jepang.
Gaun mengkilap yang indah ini dilengkapi 15 ribu koin emas yang diimpor dari Australia. Sementara gaun, yang kali pertama dipamerkan dalam pekan mode Tokyo pada 2007 lalu, memiliki berat hingga 10 kilogram. Harga gaun senilai Rp3,52 miliar.
6. Gaun Ulang Tahun Marilyn Monroe

Gaun ini dikenakan oleh Marilyn Monroe pada pesta ulang tahun Presiden John F. Kennedy ke-45. Gaun dirancang oleh Jean-Louis Berthaulto, desainer Amerika yang sangat terkenal pada tahun 1961.
Gaun ini khusus dibuat untuk Monroe dan merupakan termahal pada saat itu. Seluruh gaun ditutupi dengan payet yang bersinar seperti berlian. Harga gaun itu sebenarnya jika dikonversi dengan kurs saat ini Rp158 juta, namun dalam lelang dijual hingga Rp17,1 miliar.
5. Gaun Berharga Maria Grachvogel
Gaun berharga ini dibuat dengan kain sutra bertatahkan 2.000 berlian. Gaun ini sangat indah dan memiliki tampilan yang sangat stylish. Harga gaun mencapai Rp23,7 miliar.
4. Gaun Black Diamond oleh Debbie Wingham


Gaun black diamond dibuat dan dirancang oleh perancang busana dari London, Debbie Wingham. Gaun ini bertatahkan berlian hitam dan putih dengan jumlah mencapai 1.000.
Pengerjaan gaun cukup lama, yakni selama enam bulan. Dengan berat 1,45 kilogram, gaun ini dijual dengan harga Rp72,3 miliar.
3. Gaun Diamond oleh Scott Henshall
Gaun yang sangat ringan dan indah ini bertatahkan hampir 3.000 diamond atau berlian. Gaun kali pertama dipakai oleh penyanyi terkenal Samantha Mumbai pada tahun 2004 untuk pemutaran perdana film Spiderman.
Harga gaun sangat mengejutkan karena sangat tinggi. Dikonversi dengan kurs saat ini, harganya menembus Rp118,4 miliar.
2. Gaun Abaya oleh Debbie Wingham
Sebagian besar orang akan terkejut bahwa ada Abaya yang memiliki harga sangat tinggi. Gaun Abaya yang dirancang Debbie Wingham merupakan yang paling mahal di dunia.
Gaun yang dibuat di Dubai itu bertatahkan 2.000 berlian hitam, merah dan putih serta emas 14 karat. Harga gaun mencapai Rp231,4 miliar.
1. Gaun Nightingale dari Kuala Lumpur

Gaun Nightingale adalah yang paling mahal di dunia. Biaya pembuatan gaun mencapai Rp395,5 miliar.
Gaun yang dirancang dan dibuat oleh Faiyzali Abdullak menggunakan bahan murni seperti sifon, sutra dan satin. Gaun ini juga bertatahkan berlian dan 751 kristal Swarovski.

10 Suku Paling Terasing Yang Ada di Indonesia

Indonesia adalah Negara dengan jumlah suku terbanyak, tercatat 1.128 macam suku ada di Indonesia dengan jumlah terbanyak di pegang oleh suku jawa yang memang memenuhi separuh negeri ini.

Namun perlu anda ketahui jika Indonesia masih memiliki beberapa suku yang jauh dari peradaban modern yang serba instan, dimana mereka betul-betul hidup berdampingan dengan alam.



Berikut daftar 10 Suku Paling Terasing di Indonesia ...

1. Suku Anak Dalam atau Kubu, Jambi




Suku anakdalam atauOrang Kubuatau di sebut jugaOrang Rimboadalah salah satu suku yang hidup di sumatera, tepatnya di provinsi Jambi, Suku ini hidup di dalam hutan-hutan, hidup dalam kelompok-kelompok, mereka kerap berpindah-pindah, jika ada salah satu anggota keluarga yang meninggal maka mereka pun akan berpindah lagi, mereka hidup dari berburu, ada juga yang bercocok tanam dan menjual hasil alam ke masyarakat biasa, suku kubu masih menganut kepercayaan animisme dimana mereka masih menyebah roh-roh atau dewa-dewa. Tapi beberapa dari mereka sudah ada yang menikah dan hidup dalam lingkungan masyakart mayoritas di provinsi Jambi.



2. Suku Dani, Pegunungan Tengah, Papua


Suku Daniadalah sebuah suku yang mendiami satu wilayah di Lembah Baliem yang dikenal sejak ratusan tahun lalu sebagai petani yang terampil dan telah menggunakan alat/perkakas yang pada awal mula ditemukan diketahui telah mengenal teknologi penggunaan kapak batu, pisau yang dibuat dari tulang binatang, bambu dan juga tombak yang dibuat menggunakan kayu galian yang terkenal sangat kuat dan berat. Suku Dani masih banyak mengenakan ''koteka'' (penutup kemaluan pria) yang terbuat dari kunden/labu kuning dan para wanita menggunakan pakaian wah berasal dari rumput/serat dan tinggal di honai-honai (gubuk yang beratapkan jerami/ilalang). Upacara-upacara besar dan keagamaan, perang suku pun masih sering terjadi di sana meskipun tidak sebesar sebelumnya.


3. Suku Kenekes atau Suku Baduy, Kab. Lebak, Banten


Suku KenekesatauSuku Baduymerupakan suku dari kabupaten Lebak provinsi Banten, mereka menjauhkan diri dari dunia luar yang serba modern, suku baduy terbagi pula menjadi 2 yakni suku baduy luar dan suku baduy dalam, dari keduanya ini suku baduy luar sedikit lebih keras dalam menjaga adat istiadat mereka, mereka sama sekali tidak menggunakan apa yang di ciptakan oleh dunia moderm, seperti tidak boleh naik motor atau mobil, di perkirakan jumlah populasi suku baduy baik luar maupun dalam mencapai 8000 orang.


4. Suku Kajang, Kab. Bulukumba, Sulawesi Selatan



Suku Kajanghidup di Kabupaten Bulukumba, sekitar 200 km dari kota Makassar. Suku Kajang mudah di kenali, karena mereka memakai pakaian serba hitam, sorban hitam dan tanpa menggunakan alas kaki meski di desa maupun ketika ke kota. Suku ini sangat memegang teguh adat istiadatnya, mereka tidak terlalu tertarik dengan dunia luar, mereka masih menjalani hidup sebagaimana nenek moyang mereka menjalani hidup di jaman dulu kala. Dan perlu anda ketahui di Kab. Bulukumba terdapat sebuah hutan keramat bernama Hutan Karanjang, warga suku Kajang tidak di bolehkan mengambil hasil alam dari hutan tersebut, sekalipun mereka hanya mengambil ranting kayu untuk kayu bakar, jika kedapatan mereka akan di hukum dengan hukum adat.


5. Suku Togotil, Halmahera

Suku Togutilatau dikenal juga sebagaiSuku TobeloDalam adalah kelompok/komunitas etnis yang hidup di hutan-hutan secara nomaden di sekitar hutan Totodoku, Tukur-Tukur, Lolobata, Kobekulo dan Buli yang termasuk dalam Taman Nasional Aketajawe-Lolobata, Kabupaten Halmahera Utara, Maluku Utara. Yang perlu diingat, Orang Togutil sendiri tak ingin disebut "Togutil" karena Togutil bermakna konotatif yang artinya "terbelakang".

Kehidupan mereka masih sangat tergantung pada keberadaan hutan-hutan asli. Mereka bermukim secara berkelompok di sekitar sungai. Komunitas Togutil yang bermukim di sekitar Sungai Dodaga sekitar 42 rumah tangga. Rumah-rumah mereka terbuat dari kayu, bambu dan beratap daun palem sejenis Livistonia sp. Umumnya rumah mereka tidak berdinding dan berlantai papan panggung.




6. Suku Bauzi atau Orang Baudi, Papua



Suku Bauziatau orang Baudi merupakan satu dari sekitar 260-an suku asli yang kini mendiami Tanah Papua. Oleh lembaga misi dan bahasa Amerika Serikat bernama Summer Institute of Linguistics (SIL), suku ini dimasukan dalam daftar 14 suku paling terasing. Badan Pusat Statistik (BPS) Papua pun tak ketinggalan memasukan suku Bauzi kedalam daftar 20-an suku terasing yang telah teridentifikasi. Bagaimana tidak, luasnya hutan belantara, pegunungan, lembah, rawa hingga sungai-sungai besar yang berkelok-kelok di sekitar kawasan Mamberamo telah membuat suku ini nyaris tak bersentuhan langsung dengan peradaban modern. Kehidupan keseharian suku ini masih dijalani secara tradisonal.


7. Suku Sakai, Kab Siak, Riau



Suku Sakaiadalah komunitas asli/pedalaman yang hidup di daratan Riau. Mereka selama ini sering dicirikan sebagai kelompok terasing yang hidup berpindah-pindah di hutan. Orang-orang Sakai dulunya adalah penduduk Negeri Pagaruyung yang melakukan migrasi ke kawasan rimba belantara di sebelah timur negeri tersebut. Waktu itu Negeri Pagaruyung sangat padat penduduknya. Untuk mengurangi kepadatan penduduk tersebut, sang raja yang berkuasa kemudian mengutus sekitar 190 orang kepercayaannya untuk menjajaki kemungkinan kawasan hutan di sebelah timur Pagarruyung itu sebagai tempat pemukiman baru. Setelah menyisir kawasan hutan, rombongan tersebut akhirnya sampai di tepi Sungai Mandau. Karena Sungai Mandau dianggap dapat menjadi sumber kehidupan di wilayah tersebut, maka mereka menyimpulkan bahwa kawasan sekitar sungai itu layak dijadikan sebagai pemukiman baru. Keturunan mereka inilah yang kemudian disebut sebagai orang-orang Sakai.



8. Suku Korowai, Papua



Suku Korowaiadalah suku yang baru ditemukan keberadaannya sekitar 30 tahun yang lalu di pedalaman Papua, Indonesia dan berpopulasi sekitar 3000 orang. Suku terasing ini hidup di rumah yang dibangun di atas pohon yang disebutRumah Tinggi. Beberapa rumah mereka bahkan bisa mencapai ketinggian sampai 50 meter dari permukaan tanah. Suku Korowai adalah salah satu suku di daratan Papua yang tidak menggunakan koteka. Bahkan hingga tahun 1970, mereka tidak mengetahui keberadaan setiap orang selain kelompok mereka.


9. Suku Laut, Kep. Riau



Suku Lautatau sering juga disebutOrang Lautadalah suku bangsa yang menghuni Kepulauan Riau, Indonesia. Secara lebih luas istilahOrang Lautmencakup "berbagai suku dan kelompok yang bermukim di pulau-pulau dan muara sungai di Kepulauan Riau-Lingga, Pulau Tujuh, Kepulauan Batam, dan pesisir dan pulau-pulau di lepas pantai Sumatera Timur dan Semenanjung Malaya bagian selatan."
Sebutan lain untuk Orang Laut adalahOrang Selat. Orang Laut kadang-kadang dirancukan dengan suku bangsa maritim lainnya, Orang Lanun.
Secara historis, Orang Laut dulunya adalah perompak, namun berperan penting dalam Kerajaan Sriwijaya, Kesultanan Malaka dan Kesultanan Johor. Mereka menjaga selat-selat, mengusir bajak laut, memandu para pedagang ke pelabuhan Kerajaan-kerajaan tersebut, dan mempertahankan hegemoni mereka di daerah tersebut.



10. Suku Polohi, Gorontalo



Di pedalaman hutan Boliyohato, Gorontalo hidup beberapa kelompok masyarakat nomaden yang lebih di kenal dengan sebutan Suku Polahi. Suku Polahi ini bahkan jauh lebih tertinggal daripada suku suku yang masih dianggap primitive lainnya di Indonesia. Rata rata suku primitive yang lain setidaknya sudah mulai hidup menetap dan mulai terbuka dengan kehidupan luar. Suku Polahi ini memiliki pola hidup berpindah pindah (Nomaden) dari satu hutan ke hutan yang lain. Mereka juga belum mengenal pakaian, agama bahkan mereka juga tak mengenal hari.

10 Motor Termahal Di Dunia Tahun 2017

10 Motor Termahal Di Dunia Tahun 2017

10 Motor Termahal Di Dunia April 2017

Motor Termahal di Dunia – Motor merupakan salah satu kendaran terpopuler di seluruh negara bahkan sampai dunia. Dan di dunia ini ada beberapa macam jenis motor yang digemari oleh banyak kalangan dari mulai jenis motor Metic, Sport, Trail , dan Big Bike. Harga yang ditawarkan oleh setiap jenis motorpun bervariatif dari mulai jutaan rupiah hingga milyaran rupiah. Bukan hanya itu, untuk sebagian orang motor bukan hanya sebagai alat trasportasi biasa, namun motor juga merupakan pelengkap gaya hidup yang lebih modern dan lebih maju. Di dunia juga ada beberapa kendaraan bermotor yang sengaja didisain secara khusus dan hanya diproduksi beberapa unit saja.
Setiap pabrikan motor seperti Yamaha, Honda, Kawasaki, Suzuki, Ducati dan KTM pasti memiliki motor andalan yang memiliki harga yang mahal dengan perfoma motor yang diatas rata-rata namun masih dalam standarisasi International. Sementara itu dengan kemajuan teknologi yang semakin canggih dan lebih modern membuat motor jaman sekarang menjadi lebih bertenaga dan lebih handal dalam menghadang segala jenis kondisi. Dan kali ini Infonet Pedia akan memberikan informasi tentang 10 motor termahal di dunia yang bisa menjadi referensi anda dalam memilih sebuah motor dengan perfoma mesin motor yang tangguh serta kenyamanan berkendara yang berkelas.

10 Motor Termahal di Dunia

Confederate B120 Wraith
Confederate B120 Wraith
1. Konfederasi B120 Wraith
Motor yang dibaderol dengan harga senilai US$ 92.500 atau setara dengan 1,1 Milyar rupiah ini memiliki disain motor yang cukup unik dan nyentrik. Motor yang dibuat oleh pabrikan asal Amerika yakni Confederate B120 Wraith ini mampu menarik perhatian para pengguna motor. Selain itu motor ini memiliki perfoma mesin yang terbilang sangat tangguh dan mampu menghasilkan tenaga yang luar bisa.
Motor ini menggunakan mesin motor yang berkapasitas 1490 cc dengan menggunakan 2 silinder dengan konfigurasi V. Motor ini juga mampu menghasilkan tenaga maksimum sebesar 125 HP pada putaran 7200 rpm dengan torsi maksimum sebesar 176 Nm pada putaran 4200 rpm dengan sistem pembakaran yang menggunakan karburator yang berkolaborasi dengan sistem transmisi 5 percepatan.
2. Vyrus 987 C3 4V
Vyrus 987 C3 4V
Vyrus 987 C3 4V
Dilengkapi dengan kapasitas mesin sebesar 1.198 cc dengan  udara sebagai sistem pendingin mesinnya, membuat motor sport yang satu ini mampu mengeluarkan tenaga maksimum sebesar 168 Hp dengan torsi maksimum sebesar 136 Nm. Tenaga yang dihasilkan oleh Vyrus 987 ini kemudian disalurkan melalui sistem transmisi dengan 6 percepatan dengan pola pengoprasian transmisi 1 – N – 2 – 3 – 4 – 5 – 6.
Dibanderol dengan harga senilai US$ 103.769 atau setara dengan 1,3 milyar rupiah, menjadikan motor sport ini menjadi salah satu motor termahal di dunia. Selain itu motor ini juga memiliki tingkat kenyamanan yang berkelas, karena motor ini dibekali dengan dua buah suspensi yang berjenis swing arm yang terletak dibagian depan dan bagian belakang. Selain memberikan tingkat kenyamanan yang berkelas, motor ini jadi lebih terlihat unik dibandingkan dengan motor biasa.
3. MV Agusta F4CC
MV Agusta F4CC
MV Agusta F4CC
Sebuah perusahaan asal Itali yang bergerak dibidang otomotif salah satunya ialah MV Agusta, yang memiliki anak perusahaan Cagiva. Dari ke 10 motor termahal di dunia salah satunya adalah motor buatan negri Pizza, yakni MV Agusta F4CC (Claudio Castiglioni). Motor ini dibaderol dengan harga senilai US$ 120.000 atau setara dengan 1,44 milyar rupiah. Motor MV Agusta F4CC ini juga merupakan motor sport dengan disain full fairing.
Selan harganya mahal motor ini juga menampilakan perfoma mesi yang lebih bertenaga dibandingkan dengan motor-motor sport biasanya. Menggunakan mesin motor yang berkapasitas 1.078 cc dengan in Line 4 siinder segaris, motor sport ini mampu menghasilkan tenaga maksimum sebesar 200 Hp pada putaran 12.200 rpm dengan torsi maksimum sebesar 125 Nm pada putaran 9.000 rpm.
4. NCR Leggera 1200 Titanium Spesial Edition
NCR Leggera 1200 Titanium special edition
NCR Leggera 1200 Titanium special edition
Motor termahal di dunia berikutnya ialah NCR Leggera 1200 Titanium Spesial Edition yang memiliki harga senilai US$ 145.000 atau setara dengan 1,7 milyar rupiah. NCR sendiri merupakan perusahaan yang menembangkan Spare Part serta tune Up untuk mesin-mesin motor, khususnya motor Ducati. Dan motor NCR Leggera 1200 titanium Spesial Edition ini juga memiliki disain motor yang terbilang cukup agresif dan sangat menawan, sehingga banyak orang yang menyukainya.
Motor NCR Leggera 1200 titanium ini  sebenarnya merupakan motor Ducati Corse DS 1100 yang medapatkan polesan tambahan dari NCR sehingga kapasitas silinder meningkat menjadi 1200 cc. Dengan melakukan pergantian beberapa spare part seperti stang piston, valves, dan cam dari bahan titanium dengan spesifikasi balap, akan membuat motor ini mampu mengeluarkan tenaga maksimum sebesar 132 Hp. Jadi selain memiliki harga motor termahal di dunia, motor sport ini juga memiliki perfoma mesin yang tangguh dan lebih bertenaga.
5. Icon Sheene
Icon Sheene
Icon Sheene
Dirancang dengan disian yang cukup menarik, motor sport naked bike ini juga dibanderol dengan harga senilai US$ 160.000 atau setara dengan 1,92 milyar rupiah. Hal tersebut menjadikan motor sport bike ini menjadi salah satu motor termahal di dunia. Motor sport ini juga dibekali dengan sistem rangka yang kuat dan ringan berbahan alumunium yang akan membuat motor ini lebih ringan dalam melakukan manuver-manuvernya serta lebih cepat dalam melakukan akselerasinya.
Selain itu motor sport yang satu ini dibekali dengan perfoma mesin DOHC 6 speed, 4 silinder segaris dengan kapasitas mesin 1400 cc. Dengan menggunakan mesin sejenis ini motor sport ini mampu mengeluarkan tenaga maksimum sebesar 130.52 Hp pada putaran 8750 rpm dengan torsi maksimum sebesar 117 Nm pada putarab 6750 rpm, kemudian tenaga yang dihasilkan tersebut akan disalurkan melalui sistem transmisi manual 6 percepatan.
6. MTT Turbine Superbike
MTT Turbine Superbike
MTT Turbine Superbike
MTT Turbine Streetfighter biasa disebut dengan Y2K superbike, karena motor ini telah menggunakan mesin dengan jenis Turboshaft yang dipakai oleh Rolls Royce Allison 250-C18. Dengan menggunakan konsep mesin turbojet tersebut motor ini mampu mengeluarkan tenaga maksimum sebesar 320 hp, hal tersebut membuat motor sport ini menjadi lebih bertenaga dan menjadi lebih tangguh.
Motor yang dibanderol dengan harga senilaiUS$ 150.000 atau setara dengan 1,8 Milyar rupiah, menjadikan motor ini menjadi salah satu motor termahal di dunia dengan memiliki kecepatan yang luar biasa. Motor ini juga mampu melaju sampai dengan 200 mph dengan melalui sistem transmisi dua percepatan semi otomatis. Dengan kecepatan seperti itu anda akan merasakan sensasi berkendara dengan jet darat yang sangat cepat dalam melakukan akselerasinya.
7. NCR Macchia Nera
NCR Macchia Nera
NCR Macchia Nera
Itali memang kaya akan motor-motor yang memiliki perfoma mesin yang tangguh dengan harga yang cukup mahal. Hal ini di buktikan dengan sebagian besar motor termahal di dunia rata-rata di tempati oleh motor buatan Itali. Dan kali ini giliran NCR Macchia Nera yang menempati daftar harga motor termahal di dunia. Motor ini dibanderol dengan harga senilai US$ 225.000 atau setara dengan 2,7 Milyar rupiah.
Motor NCR Macchia Nera sendiri merupakan sebuah motor hasil tune up dari Ducati, dan kali ini motor Ducati Testastretta yang mendapatkan polesan tambahan dari NCR.  Motor ini memiliki kapasitas mesin yang cukup tinggi yakni 998 cc, mesin ini disinyalir mampu menghasilakan tenaga maksimum sebesar 185 Hp. Selain itu motor ini juga memiliki disain yang cukup agresif dan lebih fress, dengan kombinasi rangka yang terbuat dari titanium dan karbon.
8. NCR M16
NCR M16
NCR M16
Motor yang membawa perfoma mesin yang cukup maksimal ini dibekali dengan kapasitas mesin sebesar 998 cc dengan 4 silinder segaris yang dipaduklan dengan sistem transmisi 6 percepatan. Mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga maksimum sebesar 200 Hp pada putaran 7800 rpm. Motor buatan itali ini juga dilengkapi dengan teknologi Injectio sebagai penyuplai bahan bakarnya, sehingga mampu menghasilkan emisi yang lebih bersih da bersetandar Euro 4.
Motor yang merupakan motor Ducati Desmosedici 16RR ini telah di tuned oleh NCR, sehingga motor ini menjadi lebih bertenaga serta memiliki harga yang sangat mahal. Bayangkan saja untuk memiliki sebuah unit NCR M16, kalian harus merogoh kocek senilai US$ 232.000 atau sama dengan 2,78 Milyar rupiah. Selain itu motor ini juga memiliki disain yang sporty dan agresif  yang di kombinasikan dengan rangka berbahan titanium dan karbon.
9. ECOSSE Titanium Series RR
Ecosse Titanium Series RR
Ecosse Titanium Series RR
Membaderol produknya dengan harga senilai US$ 275.000 atau setara dengan 3,3 Milyar rupiah, yang membuat motor ECOSSE Titanium Series RR ini menduduki peringkat dua dunia sebagai motor termahal di dunia. Motor yang diproduksi oleh Ecosse dilengkapi dengan macam-macam tekonologi canggih yang akan membuat perfoma motor ini lebih maksimal. Selian itu motor ini juga dilengkapi dengan sistem rangka yang terbuat dari bahan titanium grade 9.
Motor yang menggunakan type mesin  2 silinder dengan kapasitas 1966 cc ini mampu menyemburkan tenaga maksimum sebesar 135 Hp dengan torsi maksimumnya sebesar 192.5 Nm. Lalu untuk segi disain motor ini juga tebilang cukup unik tapi memili kualitas yang tinggi, karena pada rangka pada motor ini tebuat dari bahan titanium dan motor ini juga menjadi motor pertama yang mengaplikasikan titanium secara menyeluruh pada semua bagian rangkanya.
10. Dodge Tomahawk V10 Superbike
Dodge Tomahawk V10
Dodge Tomahawk V10
Dan inilah yang ditunggu-tunggu oleh sobat otomotif, sebuah motor dengan kualitas tinggi serta perfoma mesin yang tangguh dan handal disegala medan serta memiliki harga paling mahal di antara motor termahal di dunia. Sebut saja motor Dodge Tomahawk V10 Superbike, yamg merupakan motor pertama di dunia yang memiliki harga sangat mahal yakni memiliki harga motor senilai US$ 555.000 atau setara dengan 6,6 Milyar rupiyah.
Sungguh harga yang sangat fastastis untuk sebuah motor, motor yang dibuat oleh pabrikan asal America Serikat yakni Dogde mampu melaju hingga 420 mil per jam. Motor yang telah mengguakan type mesin V10 dengan kapasitas 8300 cc serta dilengkapi dengan sistem transmisi 2 percepatan. Motor yang memiliki disain yang sangat unik ini juga di lengkapi dengan caliper rem dengan jumlam banyak yakni 16 piston untuk rem depan dan 8 piston untuk rem belakangnya.
Nah sob, apakah kalian mau mencoba ketangguhan dari motor-motor dengan perfoma yang tangguh dan juga mahal ini? namun untuk memiliki sebuah motor ini kalian harus benar-benar membayar dengan jumlah yang tidak sedikit, karena motor-motor tersebut dibaderol dengan harga milyaran rupiah dan menariknya motor-motor tersebut juga di produksi dalam jumplah yang terbatas.
Itulah 10 motor termahal di dunia yang dapat Infonet Pedia sampaikan, dengan memlihat daftar harga motor temahal di dunia tersebut pastinya membuat kita tercengang. Karena seperti yang kita ketahui motor-motor tersebut dibaderol dengan harga paling murah ialah 1,1 milyar rupiah dan harga termahalnya ialah 6,6 milyar rupiah, sungguh sangat fantastis bukan. Demikian informasi yang Infonet Pedia sampaikan semoga informasi tersebut bisa bermanfaat bagi kalian. “SALAM OTOMOTIF”.

Popular Posts